Pendidikan

Tingkatkan Kompetensi Numerasi Peserta Didik UPTD SMPN 3 Angkona Kolaborasi bersama dengan Guru Penggerak dan Guru Berprestasi Luwu Timur

UPTD SMP NEGERI 3 ANGKONA
2023-03-16

Kamis tanggal 16 Maret 2023, Dalam rangka meningkatkan hasil capain rapor pendidikan satuan pendidikan, UPTD SMP Negeri 3 Angkona menggelar program MENINGKATKAN NUMERASI  GURU DAN PESERTA DIDIK BERSAMA GURU PENGGERAK DAN GURU BERPRESTASI.
Program ini terbilang sukses karena peserta didik sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Jumlah peserta didik kelas 7 mengikuti kegiatan ini sebanyak 106 orang. Pada kegiatan ini telah dihadirkan 2 orang narasumber handal yaitu Bapak Irmal Gunawan, ,S.Pd.Gr., M.Pd sebagai salah satu guru penggerak Kab. Luwu Timur dan Guru Bimbel serta Bapak Ilmal, S.Pd sebagai salah satu guru berprestasi Kab. Luwu Timur, Guru Praktik Baik dan juga merupakan salah satu dari 1000 guru motivator se-Indonesia.

Sebelum kegiatan ini berlangsung, terlebih dahulu peserta didik diberikan soal numerasi sebanyak 10 nomor sebagai try out mereka selama 60 menit,  yang nantinya akan dibahas dalam kegiatan ini agar peserta didik lebih mengetahui cara cepat dalam memahami dan mengerjakan soal numerasi.

Program ini dihadiri langsung oleh pengawas UPTD SMPN 3 Angkona, H. Saifuddin, S.Pd, M.M. Kegiatan ini dibuka langsung oleh beliau, dimana dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa dalam kehidupan sehari-hari perlu diterapkan yang namanya  literasi dan numerasi. Beliau juga memberikan apresiasi untuk UPTD SMPN 3 Angkona karena telah mengadakan program seperti ini, dimana kegiatan ini pertama kali dilakukan di sekolah ini. 

Selain pengawas, Kepala  UPTD SMPN 3 Angkona  Muhammad Iqmal Amrullah, S.S. juga memberikan sambutan dalam kegiatan ini. Beliau berterima kasih kepada pengawas UPTD SMPN 3 Angkona karena bisa menyempatkan waktunya untuk hadir dalam acara ini. Terima kasih juga beliau ungkapkan kepada ke dua pemateri yang sangat luar biasa dalam membagi ilmunya kepada peserta didik khususnya dalam membahas soal numerasi.

Materi pertama dibawakan oleh Bapak Irmal Gunawan, ,S.Pd.Gr., M.Pd. Beliau memberikan materi penguatan numerasi atau pembelajaran matematika yang menyenangkan, sekaligus dalam materinya beliau juga memberikan games kepada peserta didik, peserta didik yang dapat menjawab dengan benar mendapatkan bingkisan dari beliau. Dalam pemberian materinya, peserta didik sangat antusias dalam memperhatikan apa yang disampaikan beliau.

Sedangkan Pak Ilmal, S.Pd mendapatkan materi pembahasan soal-soal try out yang telah dikerjakan peserta didik sebanyak 10 nomor.  Dalam materi ini peserta didik juga antusias sekali dalam memperhatikan apa yang disampaikan oleh beliau terlebih lagi mereka  bisa memeriksa langsung pekerjaan mereka masing-masing apakah benar atau salah. Cara penyajian materi yang diberikan oleh Beliau juga sangat menarik antusias para peserta didik.


Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama dengan para narasumber, kepala sekolah  dan seluruh peserta didik yang mengikuti kegiatan ini. Kepala UPTD SMPN 3 Angkona Muhammad Iqmal Amrullah S.S sangat berharap jika dilain waktu masih ada kegiatan kegiatan seperti ini dan kedua pemateri bisa meluangkan kembali waktunya untuk  berkunjung ke UPTD SMPN 3 Angkona.


#Editor :Tim Jurnalis UPTD SMPN 3 Angkona .